Tiga Mantan Personel Closehead Membentuk Band Baru Bernama Bintang Kecil



Sempat berandil dalam membesarkan Closehead, tiga mantan personel band pop punk asal Bandung itu kini membentuk band baru bernama Bintang Kecil. Lamlam (vokal, bas), Bob (drum, perkusi), dan Aido (vokal, gitar) mendeklarasikan berdirinya Bintang Kecil pada 20 Maret 2013, dengan ditandai oleh teaser single berjudul “Godaan Sempurna”.
“Lagu itu tuh istilahnya buat sapaan kepada teman-teman yang mendukung dan merindukan musikalitas kami ketika kami vakum bermain band. Pada 20 Maret, kami mendeklarasikan berdirinya Bintang Kecil. Kadonya lagu ‘Godaan Sempurna’, yang bisa bebas diunduh. Kalau single pertama sih judulnya ‘Teman Berdiri’. Dalam waktu dekat ini kami bakal mulai mempromosikannya ke radio-radio,” kata Lamlam, saat ditemui di basecamp Bintang Kecil, di kawasan Kiaracondong, Kota Bandung.
Lamlam menuturkan, nama Bintang Kecil dipilih karena masing-masing member band tidak merasa dirinya adalah musisi besar, tetapi mereka berkeyakinan mampu menghasilkan karya yang gemilang. “Kami berharap bisa bersinar dengan karyanya sendiri, seperti bintang yang walaupun kecil bisa memancarkan cahaya,” sahut Bob, yang sejak tahun 2005 aktif mengajar di Rumah Musik Harry Roesli.
Aliran yang dipilih sebagai jalur musik Bintang Kecil, kata Aido, ialah alternatif rock. Soalnya, Bintang Kecil berusaha menciptakan karya bagi pendengar yang beragam, tidak terbatas untuk anak muda. Trio musisi muda yang telah berpengalaman ini tidak memungkiri jika musik yang mereka mainkan memiliki kemiripan dengan Closehead, namun para personel Bintang Kecil ingin menjadi diri sendiri dalam berkesenian.
“Kalau dibilang mirip dengan Closehead, karena kami memang pernah mewarnai Closehead. Tapi kami adalah band baru, yang berbeda dengan Closehead. Kami punya karya sendiri, begitu juga dengan mereka,” ucap Bob, menanggapi kemiripan musik antara Bintang Kecil dengan Closehead.
Lamlam menambahkan, setelah melempar single “Teman Berdiri”, band yang memiliki simbol acungan jari telunjuk ini berencana ingin menyelesaikan penggarapan debut albumnya. “Materi sih sudah ada, sembilan lagu sudah ada gaetnya. Tinggal menunggu eksekusinya beres, tapi judul albumnya sih belum tahu,” tutur pemilik studio rekaman Sound of Monkey ini.
(Untuk mendengarkan lagu Bintang Kecil download di ReverbNation)